Bupati dan Dinas PMD Sigi, Terima Kunjungan perwakilan Kemendes PDTT

SIGI, Sararamedia.net - Bupati Sigi, Mohamad Irwan didampingi Sekretaris daerah, Nuim Hayat, menerima kunjungan direktur penyerasian rencana dan program  pembangunan daerah tertinggal dan Direktur Advokasi dan Kerjasama Desa pada Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT).

Pertemuan tersebut berlangsung di ruang kerja Sekretaris daerah Kabupaten Sigi, Senin (30/1/2023) pagi.

Dalam diskusi bersama rombongan Kemendes PDTT tersebut, Bupati Mohamad Irwan, menyampaikan beberapa hal sekaitan dengan perekonomian masyarakat, sumber daya manusia, sarana dan prasarana, kemampuan keuangan daerah, aksesibilitas dan karakteristik daerah di wilayah Mareso Masagena tersebut.

``Kami selaku pemerintah daerah tentunya berharap dengan pihak Kementerian Desa PDTT terus bersinergi,`` ungkap Bupati.

``Semua ini sudah baik, maka atas tatap muka kali ini besar harapan perkembangan pembangunan daerah yang ada wilayah Kabupaten Sigi semakin baik lagi``. singkat Bupati.

Turut menyaksikan dalam diskusi singkat kali ini, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah, Sutopo Sapto Condro dan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Andi Wulur serta  Kabag Umum Setda Kab. Sigi. (***)

SUMBER : PROKOPIM SETDA SIGI


Comment As:

Comment (0)