SIGI, Sararamedia.net - Sekretaris Desa Kota Rindau, Kecamatan Dolo, Mubarak Latopada mengatakan, pihaknya menjamin keamanan pelaksanaan Muktamar Besar Alkhairaat ke XI berjalan dengan lancar dan sukses.
``Sebagai aparatur Desa Kota Rindau, saya menjamin keamanan untuk wilayah kerja Desa Kota Rindau berjalan dengan aman,`` tegas Sekdes Kota Rindau, Mubarak di Sigi, Senin, (25/9/2023) waktu setempat.
Sebagai tuan rumah, kata Mubarak, pihaknya memiliki kewajiban untuk amannya pelaksanaan Muktamar Alkhairaat. Apalagi kata dia, sebagai Abna, menjadi suatu yang wajib pelaksanaan Muktamar berjalan dengan lancar dan sukses.
Dirinya menepis adanya isu-isu yang akan mencoba mengganggu dan menggagalkan Muktamar Alkhairaat dan bila hal itu terjadi, kata Mubarak, dirinya bersama warga setempat akan berhadapan dengan kelompok tersebut.
``Kita tidak perlu khawatir dan takut, kemanan dari aparat Kepolisian dan TNI berjanji akan mengamankan Muktamar Alkhairaat, jadi tidak perlu takut bila ada oknum atau kelompok yang mencoba mengganggu,`` kata Mubarak.
Hal yang sama juga di sampaikan tokoh muda Desa Kota Pulu, Henda. Dikatakan Hendra, Alkhairaat ini milik bersama dan siapapun yang mencoba mengganggu Muktamar Alkhairaat, maka merasakan akibatnya.
``Kami masyarakat Kecamatan Dolo akan menjadi benteng bila ada yang mencoba mengganggu Muktamar Alkhairaat``. tegas Hendra.
Seperti info yang beredar sebelumnya, bahwa sejumlah kelompok akan mencoba mengganggu pelaksanaan Muktamar, sehingga pengamanan berlapis dilakukan dalam mensukseskan Muktamar Alkhairat ke XI tanggal 27-29 September 2023 mendatang. (***)