Imelda Liliana Muhidin Dorong Palu sebagai Kota Penyangga IKN yang Bersih dan Ramah Investasi

PALU, Sararamedia.id - Calon Wakil Wali Kota Palu nomor urut dua, Imelda Liliana Muhidin, melaksanakan kampanye tatap muka di BTN Lagarutu, Kelurahan Talise Valangguni, Kecamatan Mantikulore, Kamis malam, (31/10/2024) waktu setempat.

Di hadapan warga, Imelda menyampaikan apresiasinya terhadap kepemimpinan Hadianto Rasyid yang dinilainya telah membawa perubahan signifikan bagi Kota Palu.

``Di bawah kepemimpinan Hadianto, kita bisa merasakan Palu semakin mirip kota besar, terutama dari segi infrastruktur jalan,`` ujarnya.

Imelda juga menyoroti posisi strategis Kota Palu yang dekat dengan Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan, membuat Palu berpotensi besar menjadi daerah penyangga.

``Dalam dua hingga tiga tahun ke depan, Kota Palu sangat diuntungkan. Dengan pembangunan infrastruktur dan kebersihan yang semakin baik, kami yakin Palu akan lebih menarik bagi para investor,`` ungkap Imelda.

Ia menegaskan komitmennya untuk melanjutkan pembenahan infrastruktur dan kebersihan di periode kedua, jika mendapat amanah dari masyarakat.

``Dengan kota yang bersih dan indah, investor tidak perlu lagi diundang untuk datang. Kota Palu akan menarik mereka secara alami, sekaligus menghidupkan sektor UMKM,`` jelasnya.

Imelda mengajak masyarakat untuk bersama-sama membangun Kota Palu.

``Bukan hanya pemerintah yang akan bekerja, tapi kita semua, masyarakat Palu, yang harus berkontribusi dalam pembangunan kota tercinta ini,`` ajakĀ  Imelda. (***)


Comment As:

Comment (0)