Hengkang dari Ketua Garda NasDem Sigi, Imran Latjedi Gabung Golkar, Siap Menangkan Rizal-SYP

SIGI, Sararamedia.id - Mantan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sigi Imran Latjedi secara resmi menyatakan sikapnya bergabung ke partai Golkar sebagai tim pemenangan Pasangan calon (Paslon) bupati dan wakil bupati Sigi, Mohamad Rizal Intjenae-Samuel Yansen Pongi (SYP).

Pernyataan sikap Imran bergabung di partai berlambang pohon beringin ini, ia sampaikan pasca paslon RESMI (Rizal-Samuel Pongi) itu daftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sigi pada Rabu pagi, 28 Agustus 2024.

``Secara resmi saya menyatakan untuk bergabung ke partai Golkar bersama pak Irwan Lapatta untuk memenangkan pasangan calon bupati Sigi Rizal-Samuel,`` ungkap Imran di Sigi, Rabu sore, (28/9/2024) waktu setempat.

Imran mengungkapkan, bergabungnya dirinya bersama tim pemenangan Rizal-Samuel Pongi, tak terlepas dari hubungan emosional dengan Irwan Lapatta yang begitu dekat.

Meski selama ini kurang berinteraksi, menurutnya, kedekatannya kepada bupati Sigi dua periode itu sudah terjalin sejak lama. Bahkan, Irwan ia anggap sebagai saudara.

``Iwan itu kakak saya dan kalau beliau berikan kepercayaan untuk bersama berjuang, tentu saya tidak bisa menolak. Apalagi sekarang saya tidak dimana-mana lagi walaupun saya masih punya KTA partai NasDem sebagai ketua garda pemuda NasDem Kabupaten Sigi,`` jelasnya. 

Begitupun dengan calon bupati Sigi, Mohamad Rizal Intjenae. Kedekatan keduanya bukan hanya sebatas pimpinan dan anggota saat Imran masih duduk di parlemen Sigi dan Rizal pemegang hak palu sidang. Namun, juga ia anggap Rizal Intjenae sebagai orang tua. 

Karena itu, Imran pun yakin, Rizal Intjenae adalah pilihan yang tepat untuk ia dukung. Dengan segala kemampuan yang ia miliki serta tim lainnya, Imran percaya Rizal-Samuel Pongi bakal jadi pemenang di Pilkada Kabupaten Sigi 2024.

``Tidak ada kekhawatiran bagi pasangan Rizal dan Samuel Pongi untuk berkompetisi, apalagi ketua tim di pimpin langsung Irwan Lapatta yang juga masih menjabat sebagai Bupati Sigi. Jadi tanpa saya pun, pasangn Rizal dan Samuel Pongi sudah cukup kuat. Hadirnya saya di tim dan sekaligus menyatakan tuk bergabung dipartai Golkar untuk memperbesar kemenangan,`` jelasnya.
 
Dengan bergabungnya Imran ke partai Golkar, mantan kades Lolu itu menyatakan akan mengundurkan diri sebagai ketua garda pemuda NasFem Kabupaten Sigi bersama seluruh anggota garda dan menyatakan sikap memperkuat pasangan Rizal Intjenae dan Samuel Yansen Pongi. 

Diketahui Imran Latjedi adalah anggota DPRD Kabupaten Sigi periode 2019-2024. Ia sempat menjabat sebagai Wakil Ketua II DPRD Sigi. Pada pemilihan legislatif tahun 2024 belum lama ini, ia tidak ikut berkompetisi, karena berencana maju sebagai kosong satu di daerah itu lewat jalur independen.

``Pada saat pendaftaran syarat dukungan belum mencukupi karena jarak waktu pengambilan silon KPU dan batas pendaftaran terlalu singkat maka kami tak bisa memenuhi persyaratan, hingga persyaratan kami di kembalikan oleh pihak KPU Sigi kala itu``. tambah Imran. (***)


Comment As:

Comment (0)