Alumni 93 SMEA Negeri 2 Palu Silaturrahmi dan Berikan Bantuan Mantan Guru

PALU, Sararamedia.net - Alumni '93 SMEA Negeri Palu melakukan kegiatan sosial. Giat tersebut merupakan salah satu rangkaian dari acara reuni besar alumni '93 yang akan digelar 6 Mei 2023 di Cafe Nagaya dan  7 Mei 2023, dengan agenda kegiatan Family Gatering di Cotage Natural Tanjung Karang Kabupaten Donggala. Dan acara puncak akan berlangsun pada tanggal 8 Mei 2023 mendatang.

Akp. Musa Abd. Kadir,  S.Sos.,MM sebagai ketua panitia reuni besar alumni '93 SMEA Negeri  Palu mengatakan, selain anjangsana ke panti asuhan, pihaknya juga mengunjungi beberapa orang mantan guru SMEA Negeri 2 Palu yang sudah dalam kondisi sakit tidak bisa berjalan dikarenakan umur semakin menua.

Diketahui hal ini sudah dilakukan para alumni '93 SMEA Negeri Palu dengan mengunjungi rumah dari salah seorang mantan guru SMEA Negeri Palu yaitu, Syarir Latahia yang saat ini dalam kondisi sakit dan tak bisa jalan. 

``Jadi kami ke rumahnya pak Syarir Latahia,  mantan guru perpajakan waktu di SMEA Negeri 2 Palu. Saat kunjungan sosial ini,  selain membawah paket sembako kami juga membawakan kursi roda sumbangan dari Alumni '93 . Alhamdulillah kami semua sungguh sangat terharu saat bertemu beliau,`` kata Musa dan kawan-kawan.

Berharap kedepan, alumni '93 SMEA Negeri  Palu bisa melakukan yang lebih lagi untuk membantu sesama. Nanti akan diserahkan kepada pengurus alumni '93 SMEA Negeri Palu yang akan dipilih tanggal 6 Mei 2023 di Cafe Nagaya di acara ramah tamah.

``Karena semenjak meninggalnya ketua alumni '93 Almarhum Matali beberapa waktu lalu, kita seakan lepas dari induk berdiri diposisi kelas masing-masing tapi sangat luar biasa kekompakan alumni '93 disaat kita panitia lakukan konsolidasi, semuanya menerima kami dan memberi amanah kepada kami panitia untuk dapat membuat sukses acara ini,`` harunya.

Kegiatan ini, lanjut Akp. Musa, sebuah bentuk kerinduan karena pada saat pelaksanaan reuni akbar tahun 2016, kami alumni '93 tidak sempat bisa berkumpul, karena fokus semua jadi panitia inti.

``Alhamdulillah puncak acara ramah tamah di hotel Sutan Raja, maka kali ini kami buat sendiri khusus reuni besar SMEA Negeri Palu angkatan 93 yakni pada tanggal 6, 7 ,8 Mei 2023 kedepan,`` kata dia.

``Kami juga alumni 93 mendukung penuh suksesnya pelaksanaan reuni akbar SMEAN-SMKN 2 tanggal 13-14 Mei 2023. Bahkan kami mengarahkan panitia 93 yang bergabung di panitia reuni akbar, silahkan menghubungi perwakilan kelas masing-masing. Tujuannya adalah, agar kami yang panitia reuni besar '93, fokus sukseskan giat alumni '93 dan panitia yang tergabung di panitia reuni akbar, silahkan menghubungi semua perwakilan kelas masing-masing. Sebab kita ada 9 kelas, masing-masing punya perwakilan yang bisa dikomunikasikan ke kelasnya``. tutup Akp. Musa. (***)


Comment As:

Comment (0)